Bahan Membuat Soto Ayam :
- 1 ekor Ayam ukuran sedang, bersihkan potong jadi 2 bagian
- 2000 ml air
- 200 gram Kol, iris tipis memanjang
- 200 gram tauge, bersihkan siram air panas
- 50 gram soun, rendam air panas
- 3 butir telur, rebus
- 2 buah tomat merah, iris
- bawang goreng, untuk tabur
- 1 ruas jari lengkuas
- 3 lembar daun jeruk
- 3 batang daun bawang, potong-potong ± 1cm
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai
- penyedap rasa secukupnya
- 1½ ruas jari kunyit
- 5 butir kemiri
- 1½ ruas jari jahe
- ½ sendok teh merica
- 3 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 2 sendok teh garam
- 3 buah cabai rawit, rebus
- 6 buah cabai merah, rebus
- 1 sendok teh gula pasir
- ½ sendok teh garam
- 1 sendok makan cuka
Cara Membuat Soto Ayam
- Pertama, tumis bumbu yang telah dihaluskan menggunakan api kecil hingga keluar harum baunya.
- Rembus ayam dalam panci, tambahkan bumbu soto yang telah ditumis, lengkuas, daun jeruk, daun salam dan daun serai ± 30 menit atau hingga ayam empuk. Angkat ayam, sisihkan.
- Kuah bening yang telah jadi, cicipi dan tambahkan garam atau penyedap atau merica bubuk bila kurang pas.
- Selanjutnya pisahkan tulang ayam dengan bantuan pisau atau garpu, masukkan kembali (bila perlu) tulang ayam ke dalam kuah agar kuah soto makin sedap.
- Terakhir masukkan daun bawang dan jangan lupa didihkan lagi kuah sebelum dihidangkan
- Lalu untuk menyajikan soto ayam ke dalam mangkuk caranya: masukkan nasi secukupnya, lalu beri irisan kol, tauge, soun, tomat, telur dan daging ayam di atas nasi tadi. Kemudian siram dengan kuah soto mendidih dan taburkan bawang goreng.
- Soto ayam siap disajikan bersama irisan jeruk, sambal, sate telur puyuh atau kerupuk.
0 komentar:
Posting Komentar